Facebook SDK

cara-buka-rekening-di-bank-bni

Bank BNI merupakan salah satu perusahaan BUMN, yang sudah memiliki banyak cabang di berbagai daerah sampai ke pelosok di Indonesia.

Ada banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan dengan membuka rekening BNI seperti, suku bunga yang kecil, kartu ATM yang bisa digunakan di berbagai negara besar seperti Amerika Serikat (US), Inggris, Kanada, United Kingdom (UK) Belanda, Germany, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Selain itu, bank BNI juga menawarkan berbagai jenis rekening yang bisa kita tentukan sesuai dengan kebutuhan kita.

Syarat dan cara buka rekeningnya pun tidaklah banyak dan sulit. Untuk lebih jelasnya tentang persyaratan dan cara buka rekening BNI, selengkapnya bisa di simak dibawah ini:

Syarat Buka Rekening BNI

1. Mengisi Formulir pembukaan rekening

2. Setoran awal:
  • Minimal Rp 500.000 (Jabodetabek) dan
  • Minimal Rp 250.000 (diluar Jabodetabek)

3. Kartu identitas:
  • Warga Negara Indonesia (WNI): Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Warga Negara Asing (WNA): Paspor dan KITAS/KITAP/KIMS
4. Biaya administrasi setiap bulan

Cara Buka Rekening BNI Via Online

  1. Unduh aplikasi BNI Mobile Banking di Google Playstore.
  2. Buka aplikasi BNI Mobile Banking yang sudah kita unduh, kemudian klik "Daftar".
  3. Baca Syarat dan Ketentuan pembukaan rekening BNI, dan klik "Saya setuju".
  4. Pilih jenis rekening tabungan yang akan kita buka. Ada dua jenis tabungan yang bisa kita pilih yaitu: BNI Taplus dan BNI Taplus Muda.
  5. Isi informasi data diri: Nomor NIK KTP dan Tanggal Lahir.
  6. Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan oleh Bank BNI melalui SMS.
  7. Isi informasi data pekerjaan tempat kita bekerja dan klik "Lanjut".
  8. Upload foto KTP, foto selfi memegang KTP dan Tanda Tangan di kertas putih.
  9. Kemudian klik "Daftar Mobile Banking".
  10. Buat User ID BNI Mobile Banking.
  11. Baca syarat dan ketentuan, kemudian klik "Selanjutnya"
  12. "Salin" kode referensi yang diberikan BNI Mobile Banking dan klik "Video Banking".
Selanjutnya kita akan terhubung dengan Customer Service BNI untuk proses verifikasi data. Sebelum proses verifikasi siapkan KTP kita, karena Customer Service akan meminta untuk menunjukkan KTP milik kita.

Selama proses verifikasi data diri, Customer Service akan memandu kita untuk membuat nomor pin rekening tabungan.

Nah, itulah informasi tentang persyaratan dan cara buka rekening bank BNI, semoga informasi kali ini bisa membantu ya, Thank's.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Follow this blog with bloglovin