Facebook SDK

cara-menghidupkan-hp-tanpa-tombol-power

Memiliki smartphone android tanpa ada masalah dan kerusakan merupakan keinginan semua orang.

Walaupun demikian, terkadang tetap saja ada beberapa masalah kerusakan yang kita temukan pada hp android yang di akibatkan oleh pemakaian kita sendiri.

Salah satu dari beberapa kerusakan tersebut yang paling sering terjadi adalah tombol power rusak dan tidak bisa berfungsi kembali.

Kerusakan pada tombol power ini akan menjadi kendala apabila hp android tersebut dalam keadaan mati. Tentu saja hal itu akan sangat menyusahkan dan merepotkan kita, karena hp android kita tidak bisa di hidupkan kembali.

Tapi kamu tidak perlu khawatir dan langsung membawanya ke konter untuk service hp, karena di kesempatan kali ini sukasukapedia akan memberikan sebuah tutorial menarik tentang bagaimana cara menghidupkan hp android tanpa tombol power sebagai solusi bagi kamu yang mengalami kerusakan tombol power pada smartphone kesayangannya.

Cara Menghidupkan Hp Android Tanpa Tombol Power

Ponsel android yang mengalami tombol power rusak pada umumnya ada dalam dua keadaan, yaitu dalam kondisi hidup dan keadaan mati.

Nah, kedua kondisi tersebut akan sukasukapedia ulas secara lengkap solusinya sehingga kamu bisa menyalakan hp android tanpa tombol power.

Cara Menyalakan Hp Android Jika Tombol Power Rusak dan Hp Dalam Keadaan Hidup / On

Menyalakan hp android dengan ponsel dalam keadaan hidup atau aktif maksudnya di sini adalah menyalakan layar android yang sedang dalam keadaan padam (tidur), tolong dipahami dahulu biar nanti kamu tidak salah paham.

bagi kamu yang memiliki masalah tombol power rusak tapi perangkat masih dalam keadaan hidup, sehingga terkendala untuk menyalakan layar hp android milik kamu, berikut ini adalah cara untuk mengatasinya.

1. Hidupkan dengan Menggunakan Benda Lain

Penyebab umum tombol power rusak pada android adalah bagian luarnya hilang dan yang masih tersisa hanya bagian karet didalamnya.

Jika hp kamu mengalami kerusakan seperti ini, gunakan benda yang ada di sekitar kamu untuk menekan bagian tombol power yang ada didalamnya seperti menggunakan Kartu ATM, tusuk gigi, korek api, Kartu Kredit, dan benda yang lainnya.

Tapi ingat, jangan menggunakan benda tajam, nanti yang ada tombol power malah tambah rusak nanti.

Gunakan benda-benda yang memiliki ujung tumpul, untuk menekan tombol power yang ada didalamnya.

Jika tombol power yang ada di dalamnya tidak rusak dan masih berfungsi, layar hp kamu seharusnya masih bisa menyala kembali dengan menggunakan cara yang satu ini.

2. Sambungkan Ke Power Bank Atau Charger

Cara lain yang juga bisa kamu lakukan adalah dengan cara menghubungkan hp android kamu ke PC atau laptop via kabel USB atau bisa juga menggunakan power bank yang kamu miliki.

Di saat kamu akan mencharger smartphone dengan menghubungkan hp ke laptop atau ke power bank, maka layar hp secara otomatis akan menyala sesaat, dan kamu bisa membuka kunci layar dengan cara swipe atau membuka polanya.

3. Menggunakan Tombol Lain Untuk Menyalakan Layar

Selain dengan menggunakan tombol power, kamu juga bisa menghidupkan hp dengan menggunakan tombol lain yang masih bisa berfungsi sebagai pengganti tombol power yaitu dengan tombol volume up dan down.

Untuk menggunakan cara ini, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah pastikan kamu sudah bisa membuka layar hp dengan cara yang sudah kita ulas pada poin satu dan dua.

Kemudian, untuk selanjutnya lakukan langkah-langkah seperti dibawah ini :
  • Pertama : unduh dan install aplikasi Power Button To Volume Button di Google Playstore.
  • Kedua : Setelah proses instalasi selesai, buka dan jalankan aplikasi lalu aktifkan opsi Boot dan Screen Off. Di saat mencentang opsi Screen Off, kamu akan diminta untuk mengaktifkan Administrator Perangkat, silahkan kamu aktifkan terlebih dahulu. 
    cara-menghidupkan-android-tanpa-tombol-power

  • Ketiga : Tekan Opsi Enable/Disable Volume Power.
Nah, sekarang kamu sudah bisa menyalakan hp android tanpa tombol power yang hanya bisa dinyalakan dengan menggunakan tombol volume up dan down.

Untuk mematikan layar hp, silahkan buka bar notifikasi dengan cara scroll layar ke bawah lalu tekan turn off screen.

cara-menghidupkan-hp-tanpa-tombol-power

Cara lainnya untuk menyalakan hp android tanpa tombol power yang juga bisa kamu coba adalah dengan menggunakan fitur Doubel Tap To Wake.

4. Cara Menggunakan Fitur double Tap To Wake 

Double Tap To Wake pada dasarnya hanya tersedia pada Smartphone Android dengan versi OS terbaru saja.

Dengan menggunakan fitur ini, kamu hanya perlu mengetuk layar sebanyak dua kali (double tap).

Tapi jika ponsel kamu belum memiliki fitur ini, kamu bisa menggunakan aplikasi tambahan yang bisa kamu unduh di Google Play Store.

Untuk cara menggunakan aplikasi Double Tap Screen On and Off, ikuti langkah-langkahnya berikut ini :
  • Pertama : Unduh lalu install aplikasi Double Tap Screen On and Off dari Google Play Store.
  • Kedua : buka dan jalankan aplikasi lalu aktifkan opsi Double Tap to Screen On. Kemudian, tekan Ok pada kotak notifikasi peringatan yang muncul.
  • Sementara itu untuk mematikan layar hp, silahkan tekan aplikasi bawaan Screen Off yang sudah ada pada layar hp android kamu dan jangan lupa untuk mengaktifkan perizinan Administrator Perangkat-nya dulu.
Tapi sayangnya, menggunakan aplikasi Double Tap Screen On And Off ini tidak  selalu worth it pada semua hp android. 

Tapi tidak ada salahnya juga jika kamu mencobanya terlebih dahulu.

5. Memanfaatkan Sensor Biometrik

Cara selanjutnya yang bisa kamu coba untuk menghidupkan layar hp kamu tanpa menggunakan tombol power adalah dengan menggunakan sensor biometrik.

Semua hp android versi terbaru baik itu Samsung, oppo, Vivo, atau Xiaomi, biasanya sudah dilengkapi dengan fitur sensor biometrik ini.

Salah satu yang paling umum dan sering kita temui adalah sensor fingerprint atau sidik jari. 

Menyalakan layar hp android tanpa tombol power dengan menggunakan fingerprint berlaku untuk semua merk hp seperti Oppo, Asus, Vivo, Xiaomi, dan Samsung.

Namun untuk contoh kali ini, saya menggunakan smartphone Android dengan brand Xiaomi Redmi.

Berikut ini merupakan cara dan langkah-langkah menghidupkan Hp tanpa tombol power dengan Fingerprint:
  1. Buka menu setelan pada hp android kamu, kemudian pilih opsi Kunci Layar dan Sandi.
  2. Selanjutnya, pilih opsi Tambah sidik jari untuk menambahkan sidik jari baru pada opsi kunci layar.
  3. Lalu tambahkan juga Pola atau PIN.
  4. Gambarlah pola kunci hp yang kamu mau dan kemudian kamu ikuti langkah-langkahnya sesuai dengan prosedur yang ada di hp android kamu. 
  5. Tambahkan sidik jari lalu ikuti sesuai dengan proses yang ditampilkan.
Sidik jari sudah berhasil ditambahkan. Sekarang kamu bisa menyalakan layar hp dengan menggunakan sensor fingerprint. 

Cara Menghidupkan Hp Android Tanpa Tombol Power Jika Hp Dalam Keadaan Mati

Cara-cara yang sudah kita ulas diatas hanya berlaku apabila hp dalam keadaan aktif.

Kemudian, bagaimana cara menghidupkan hp android tanpa tombol power jika smartphone kamu dalam keadaan mati atau non-aktif?

Pasti tambah bingung lagikan bagaimana cara untuk menghidupkan hp android kamu yang sedang mati sedangkan tombol powernya rusak.

Jadi cobalah dulu satu persatu beberapa cara untuk menghidupkan hp tanpa tombol power yang akan kita bahas secara lengkap dibawah ini.

Bersyukur apabila salah satu cara diatas berhasil untuk menghidupkan hp kamu yang tombol powernya rusak. Namun, jika semua cara diatas ternyata tidak ada yang berhasil, cobalah untuk mengikuti cara selanjutnya.

Memang membutuhkan sedikit perjuangan, namanya juga kita yang sedang berusaha.

Tapi bukan berarti cara ini asal-asalan. Karena ada kalanya satu cara berhasil di satu perangkat tapi gagal pada perangkat android yang lainnya.

1. Coba Charge Ponsel Kamu

  • Charge terlebih dahulu ponsel kamu. Apabila di Charge, otomatis hp akan menyala dengan sendirinya karena indikasi baterai yang sedang di charge.
  •  Kemudian tekan tombol volume down dengan cara berulang-ulang saat hp sedang di charge.
  • Selanjutnya layar baru akan muncul dengan menampilkan menu Factory Reset.
  • Terakhir pilih opsi Reboot Now, ponsel akan langsung melakukan restart yang kemudian menyala kembali.

2. Lepaskan Baterai hp Lalu Pasangkan Kembali

  • Pertama charge hp kamu, lalu tunggu beberapa saat sampai ada tampilan pengisian baterai di layar.
  • Kemudian lepaskan baterai dan langsung pasang kembali dengan cepat.
Dengan begitu, layar ponsel akan hitam dan akan melakukan reboot otomatis ke menu utama.

3. Dengan Bantuan Komputer Atau Laptop

Cara selanjutnya kita akan mencoba untuk menghidupkan hp android tanpa tombol power melalui sebuah software.

Untuk menggunakan cara ini, sudah pasti kita akan memerlukan bantuan PC atau laptop yang sudah terinstal sebuah software bernama "Minimal ADB and Fasboot".

Berikut cara dan langkah-langkah menghidupkan hp tanpa tombol power menggunakan Minimal ADB and Fastboot:
  1. Unduh dan pasang software Minimal ADB and Fasboot di PC atau laptop kamu. Software bisa kamu cari di google.
  2. Selanjutnya, masuk ke mode bootloader/fastboot dengan menggunakan perangkat android kamu yang dalam keadaan mati dengan cara tekan dan tahan tombol volume down.
  3. Kemudian, sambungkan android kamu ke PC menggunakan kabel USB hingga tampilannya seperti ini:
  4. Selanjutnya Buka Software Minimal ADB and Fastboot di PC atau laptop kamu yang tampilannya mirip seperti Command Prompt.
  5. Untuk mengecek apakah perangkat sudah terhubung atau belum, silahkan ketik perintah "ADB Devices" lalu tekan enter.
  6. Untuk melakukan restart perangkat android langkah berikutnya yang harus kamu lakukan adalah mengetikkan perintah "Fastboot Reboot" lalu tekan enter. 
Dan akhirnya hp android akan melakukan restart secara otomatis dan masuk ke tampilan awal.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Follow this blog with bloglovin