Indonesia merupakan salah satu negara tertinggi di dunia dengan pengguna smartphone terbanyak. Kebanyakan pengguna smartphone tersebut hanya menggunakannya untuk sekedar eksis di media sosial saja.
Padahal kalau kita jeli, sebenarnya banyak loh yang bisa kita lakukan dengan menggunakan smartphone ini. Salah satunya adalah menghasilkan pundi-pundi uang dengan mudah dan cepat. Untuk bisa mendapatkan uang via online, yang kita butuhkan hanya kuota dan smartphone dengan memori besar saja sebagai modalnya. Kita tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk bisa mendapatkan cuan via online.
Pada kesempatan kali ini sukasukapedia akan memberikan kamu sedikit informasi mengenai cara mendapatkan uang via online dari aplikasi yang cepat dan sudah terbukti membayar. Penasaran, apa saja aplikasinya? Simak ulasan lengkapnya dibawah ini.
Aplikasi Penghasil Uang yang Cepat dan Terbukti Membayar
Di zaman modernisasi dengan kemajuan di bidang teknologi dan informasi seperti sekarang ini, mencari uang bisa dilakukan dengan cara yang sudah tidak biasa, seperti salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi penghasil uang. Yang kita butuhkan hanyalah smartphone dan kuota sebagai modal, kita sudah bisa memulai untuk meraup keuntungan via online.
Mulai dari membaca artikel, sampai membagikan foto, kita sudah bisa untuk menghasilkan uang dari semua aplikasi yang ada dibawah ini.
Kubik News
Dengan aplikasi Kubik News, Sekarang kita sudah bisa untuk mendapatkan uang atau pulsa hanya dengan membaca berita atau artikel saja.
Caranya sangat mudah loh, kita cukup membaca artikel atau berita yang ada di dalam salah satu aplikasi penghasil uang tercepat dan terbukti membayar ini selama beberapa menit saja.
Selain itu juga, kita bisa memperbesar kemungkinan untuk mendapatkan hadiah dengan cara rajin masuk ke dalam aplikasinya setiap hari.
BACA PLUS
Baca Plus ini merupakan aplikasi berikutnya yang bisa menghasilkan uang hanya dengan membaca saja loh.
Mulai dari artikel sampai berita, kita akan mendapatkan bonus sesuai dengan misi yang di ikuti dan kita selesaikan.
Berita Saku
Selain aplikasi diatas, Berita Saku juga menawarkan keuntungan yang sama dari membaca berita dan artikel yang ada di dalam aplikasinya.
Semakin banyak berita dan artikel yang kita baca, semakin banyak juga keuntungan yang bisa kita dapatkan.
Untuk kamu yang suka dan rajin membaca, jangan sampai melewatkan peluang dan kesempatan emas yang satu ini ya.
Cash for Apps
Cash for Apps merupakan salah satu aplikasi Android penghasil uang terpopuler saat ini, karena sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna Android di seluruh dunia.
Untuk menggunakannya, kita cukup mengunduh aplikasi yang terdaftar di Cash for Apps ini.
Setelah itu, kita akan diberikan hadiah atau reward berupa uang untuk setiap aplikasi yang kita unduh.
Caranya sangat mudah dan praktis, bukan?
WHAFF Rewards
Selain Cash for Apps, WHAFF Rewards juga termasuk kedalam salah satu aplikasi populer lainnya yang menawarkan aktivitas seru dalam mencari uang via online.
Kita bisa mendapatkan hadiah atau reward hanya dengan mengunduh aplikasi atau bermain games saja!
Intinya, semakin banyak misi yang diselesaikan, maka semakin banyak juga keuntungan yang bisa kita dapatkan.
AppKarma Rewards & Gift Cards
Hampir sama dengan aplikasi penghasil uang yang lainnya, appKarma Rewads & Gift Cards juga menawarkan imbalan uang untuk setiap aplikasi yang kita unduh.
Terlebih lagi kita juga bisa menghasilkan uang lebih jika membiarkan aplikasi yang kita unduh tersebut selama beberapa hari.
CashPop
Sedikit berbeda dengan aplikasi lainnya yang sudah disebutkan di atas, CashPop akan membantu kita untuk mendapatkan uang dengan cara bermain games.
Caranya sangat mudah, kita cukup mengundang teman dengan link refferal, browsing, dan chatting. Kita bisa terus menambah pundi-pundi uang kita dengan berbagai kegiatan yang menyenangkan didalam aplikasi CashPop.
Selain itu, kita juga bisa tetap mendapatkan uang meskipun ponsel pintar kita sedang tidak aktif, loh.
WhatsAround
Apakah kamu ingin berjalan-jalan sambil tetap bisa menghasilkan uang?
Unggah saja setiap foto jalan-jalan kita di aplikasi WhatsAround dan dapatkan poin sebanyak mungkin.
Pastikan kita mengunggah foto yang terbaik milik kita karena di sini kita akan bersaing dengan pengguna aplikasi WhatsAround yang lain untuk mendapatkan poin sebanyak-banyaknya agar bisa ditukarkan dengan uang sebagai bayaran atas foto yang kita unggah.
Poin yang kita dapatkan juga bisa kita gunakan untuk membeli barang-barang yang dijual di Amazon, App Store, Play Store, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Money Cube
Untuk aplikasi penghasil uang yang satu ini, kita cukup mengumpulkan click yang nantinya bisa kita konversikan menjadi money cube.
Setelah kita mengumpulkan money cube yang banyak di aplikasi penghasil uang ini, kita bisa melakukan pencairan menjadi uang yang nantinya akan ditransfer ke akun PayPal milik kita.
Cara mendapatkan uangnya sangat mudah bukan?
GiftWallet
aplikasi Gift Wallet juga disebut-sebut bisa menghasilkan uang dengan cepat dan tentunya terbukti membayar.
Soalnya, aplikasi penghasil dollar yang satu ini memberikan task yang ringan, sehingga mudah digunakan oleh para penggunanya.
Salah satu tugas yang ada didalam aplikasi penghasil uang ini ialah dengan mengikuti permainan lucky spin.
Setelah mendapatkan poin dari permainan dan berbagai tugas yang telah kita lakukan didalam aplikasi GiftWallet ini, kita bisa menukarkannya melalui Google Play Gift Card, Steam Wallet, Amazon Gift Card, dan yang lainnya.
Kita bisa menukarkan 2.500 poin dengan uang sekitar US $5.
Lumayan juga kan?
BuzzBreak
Aplikasi penghasil uang tanpa modal yang lainnya adalah BuzzBreak.
Buzzbreak sangat cocok untuk kiya yang suka dan hobi membaca berita atau menonton video.
Soalnya, rewards akan diberikan kepada kita setelah berhasil membaca atau menonton video tertentu yang ada didalam aplikasi BuzzBreak.
Selain itu, kita juga bisa menukar rewards yang kita terima melalui Paypal atau Dana.
Caping
Aplikasi ini mengajak kita untuk membaca berita dan kemudian akan mendapatkan poin setelahnya.
Di dalam aplikasi Caping, terdapat banyak sekali berita yang menawarkan jumlah poin cukup besar, loh.
Poin-poin tersebut nantinya bisa kita tukarkan dengan pulsa.
Ceki Ceki
Ketika kita login pertama kali, aplikasi Ceki Ceki ini akan langsung memberikan uang senilai Rp800 sebagai reward kita.
Semakin banyak kita menyelesaikan berbagai misi yang ada di dalam aplikasi tersebut, semakin banyak pula pundi-pundi uang yang bisa dikumpulkan dan kita terima.
Di dalamnya aplikasi penghasil uang Ceki Ceki ini, kita bisa membaca berbagai artikel seputar gaya hidup yang kemudian akan menghasilkan reward ketika artikel tersebut sudah selesai dibaca.
Cash Gift
Mirip dengan Cash for Apps, aplikasi penghasil uang yang satu ini juga menggunakan sistem poin untuk reward setelah kita menyelesaikan misi.
Nah, 1.000 poin di sini sama dengan US $1, loh.
Untuk mendapatkan poinnya juga sangat mudah, kita hanya perlu menontonton iklan seperti aplikasi Vtube, menginstal aplikasi, dan mengerjakan tugas-tugas yang telah disediakan dalam aplikasi penghasil uang Cash Gift.
Cashzine
Cara mendapatkan uang dari aplikasi ini, kita hanya perlu membaca dan membagikan berita yang ada di dalam aplikasi Cashzine ini.
Untuk bisa mencairkan uang dari penggunaan aplikasi ini, kita tidak memerlukan akun PayPal loh.
Cukup dengan memiliki rekening bank saja, kita sudah bisa mendapat uang melalui online di aplikasi Cashzine dengan cuma-cuma!
Grab Points
Untuk kamu yang tidak bisa mengunduh atau menginstall aplikasi penghasil uang yang lainnya karena keterbatasan memori, kita bisa memilih Grab Points sebagai alternatifnya.
Aplikasi penghasil uang melalui online yang satu ini akan membuat kita tetap bisa mendapatkan poin hanya dengan menonton video dan mengisi survei saja.
Cara lainnya yang bisa kita gunakan untuk mendapat rewards di aplikasi Grab Points adalah dengan mengundang teman atau membagikan link refferal aplikasi kepada orang lain, sampai orang tersebut melakukan pendaftaran serta mencoba layanan situs tertentu yang ada di dalam Grab Points.
Tak hanya sebatas itu saja, kita juga bisa menonton GrabPoints TV (kita bisa mendapatkan 20 poin setiap menonton acara di Grab Points selama 10 menit), serta melakukan pembayaran produk dengan aplikasi ini.
Ada beberapa metode pembayaran yang tersedia di dalam aplikasi Grab Points ini untuk mencairkan penghasilannya.
- Amazon Gift Card, minimum payout: 3 dollar
- PayPal Cash, minimum payout: 5 dollar
- Google Play Store, minimum payout: 10 dollar
- BestBuy Gift Card, minimum payout: 10 dollar
- Target Gift Card, minimum payout: 10 dollar
- Starbucks Gift Card, minimum payout: 10 dollar
- GAP Gift Card, minimum payout: 10 dollar
- Facebook Gift Card, minimum payout: 15 dollar
- XBOX Live Gift Card (3 bulan),
- dan masih banyak lagi yang lainnya.
Showbox
Saat ini, sudah ada sekitar kurang lebih sepuluh juta pengguna yang sudah menginstall aplikasi Showbox. Rata-rata dari mereka bisa menghasilkan uang sekitar 25 dolar atau Rp 375 ribu hanya dengan bermain games di dalam aplikasi ini saja. Buat kita yang hobi nge-games, Showbox jelas bisa jadi alternatif untuk mendapatkan uang via online.
Aplikasi ini memakai sistem poin sebagai reward, 1.000 poin yang telah terkumpul setara dengan 1 dolar. Poin ini bisa kita dapatkan dengan cara menonton video games, mencoba games baru yang dirilis, atau memenangkan berbagai kompetisi games.
Rata-rata kita akan mendapat 30-500 poin untuk tiap penawaran yang berhasil dilakukan. Poin ini bisa dicairkan saat sudah mencapai minimal 5 dolar. Untuk yang tidak punya rekening PayPal, kita bisa menukarkannya dengan gift card dan pulsa operator seluler.
Google Opinion Rewards
Kalau kita tidak suka ribet harus install dan memakai aplikasi, kita bisa mencoba "Google Opinion Rewards". Ya, sesuai dengan namanya, kita cuma perlu untuk menuliskan opini di kolom survei yang telah disediakan oleh Google.
Kita harus bisa mengisinya dengan benar dan valid kalau ingin mendapatkan poin. Tapi tenang saja, semua pertanyaan yang diajukan tidak sesulit yang dibayangkan. Semisal, "Kapan kamu berencana akan melakukan perjalanan atau traveling?" atau bisa juga "Logo mana yang menurutmu paling bagus?" Mudah banget, kan?
Walaupun tugasnya sangat mudah, tapi tidak setiap hari selalu ada survei yang masuk. Bahkan, bisa jadi hanya muncul seminggu atau dua minggu sekali.
Kekurangan lainnya adalah kita harus menginstall layanan untuk mengubah IP seperti VPN yang bisa mengganti lokasi kita saat menggunakan Google Opinion. Karena Google Opinion Rewards belum tersedia di Indonesia.
Penutup
Nah, itulah beberapa aplikasi yang legit, terbukti membayar, dan bisa dengan cepat mendapatkan uang via online. Ikuti terus berbagai informasi menarik yang lainnya, gabung bersama kami dengan memasukan email kamu di kolom sign in dibawah.
Post a Comment